Inilah Manusia Yang Paling Banyak Menguasai Bahasa di Dunia



Kemampuan menguasai bahasa khususnya asing adalah keinginan banyak orang. Dengan menguasai bahasa asing, orang bisa lebih mudah berinteraksi dengan orang di negara lain.

Selain menguasai satu bahasa asing, ada pula kemampuan dalam menguasai lebih dari empat bahasa asing. Kemampuan itu dikenal sebagai polyglot. Di Indonesia, ada beberapa tokoh terkenal yang memiliki kemampuan polyglot. Seperti Raden Mas Panji Sostrokartono dengan 36 bahasa, H. Agus Salim dengan 9 bahasa, dan presiden pertama RI Ir. Soekarno dengan 10 bahasa.

Ternyata di dunia ini ada beberapa manusia yang memiliki kemampuan menguasai banyak. Bahkan ada yang sampai ratusan bahasa.

1. Guiseppe Caspar Mezzofanti dengan 39 Bahasa



Guiseppe Caspar Mezzofanti | Esquire

Giuseppe Caspar Mezzofanti adalah seorang kardinal Italia dan polyglot terkenal. Dia hidup pada masa 1774-1849, serta lahir dan besar di Bologna.

Mezzofanti bisa berbicara dalam 39 bahasa berbeda, dari Ibrani ke Gujarat dengan ribuan dialek.

Selain mempelajari teologi, dia menyabet guru besar dalam bahasa Arab dari Universitas Bologna. Dia juga menyabet gelar profesor bahasa Oriental dan Yunani. Mezzofanti memang jenius di bidang bahasa sehingga saat meninggal, orang-orang di Eropa berebut tengkoraknya.

Baca Juga 15 Jenis Rempah Indonesia yang Mampu Menyedapkan Masakan

2. Ziad Fazah dengan 58 Bahasa




Fiad Fazah

Ziad Fazah adalah seorang pria berdarah Lebanon yang mampu menguasai 58. Dia lahir pada tanggal 10 Juni 1954. Dia juga merupakan pemegang rekor Guinnes Global Record sebagai manusia paling banyak menguasai di dunia. Fazah mengklaim mampu menguasai bahasa asing seperti Arab, Polandia, Thailand, Urdu, Norwegia dan banyak lagi.

3. Emil Krebs dengan 68 Bahasa




Emil Krebs | Apwroc

Emil Krebs juga salah satu polyglot yang memiliki kemampuan menguasai bahasa asing sebanyak 68 Bahasa.

Emil Krebs adalah diplomat Jerman yang hidup dalam masa 1867-1930 yang seorang pakar kebudayaan China. Krebs juga belajar lebih dari 120 bahasa, mengkoleksi 3.500 buku dari berbagai bahasa di dunia.

Karena kemampuan luar biasanya, otaknya sampai diawetkan dan dipelajari di Institut Penelitian Otak di Dusseldorf, Jerman.

4. Sir John Bowring dengan 200 Bahasa




Sir John Bowring | Britanica

Inilah manusia yang memiliki kemampuan paling menguasai bahasa asing, bahkan mencapai 200 bahasa.

Sir John Bowring adalah seorang politisi sekaligus ekonom Inggris, juga petualang, penulis dan Gubernur ke-4 Hong Kong. Bowring juga memiliki pekerjaan sebagai penerjemahan puisi, lagu rakyat, dan karya sastra Rusia, Eropa Timur dan Spanyol.

5. George Dumezil dengan 200 Bahasa




George Dumezil | Gallimard

George Dumezil juga memiliki kemampuan dalam menguasai banyak bahasa asing, sebanyak 200 bahasa.

Dumezil adalah seorang filolog Prancis terkenal yang hidup pada masa 1898-1986.
Dia juga dikenal atas analisisnya mengenai kedaulatan dan kekuasaan dalam masyarakat dan agama India-Eropa-Purba.

Apakah kamu tertarik untuk menguasai banyak bahasa?


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url
Related Post
Sejarah